Pages

Jumat, 01 April 2011

Pola Makan Picu Anemia

           Hati-hari dengan Pola  makan Anda. Penelitian terbaru menemukan pola makan yang tidak seimbang bisa memicu anemia dikalangan perempuan pascamenopause. Studi dilakukan terhadap 72.833 perempuan yang mengalami menopause diamerika serikat. Hasilnya, partisipan yang mengalami anemia ternyata kurang mengonsumsi protein, asam folat, vitamin B12, zat besi, vitamin C, dan daging merah.
            Partisipan yang kerap mengonsumsi makanan yang tidak mengandung satu jenis nutrisi atau lebih berisiko 21% mengalami anemia. Risiko meningkat menjadi 44% jika partisipan tersebut mengonsumsi makanan yang kurang tiga jenis nutrisi.
            Penelitian dari University of Arizona di Tucson juga mndapati asupan multivitamin dan mineral tidak mampu mengurangi risiko anemia.Anemia terjadi saat tubuh mengalami kekurangan zat besi. “ Anemia berhubungan dengan berkurangnya kemampuan fisik untuk beraktivitas dan kerap menjadi salah satu penyebab kecelakaan yang berujung pada kematian.